Ternate, https://kota-ternate.kpu.go.id/ - Berdasarkan hasil rapat pleno Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB), Senin (30/08/2021), ditetapkan jumlah pemilih periode bulan Agustus 2021. Rapat ini dihadiri seluruh jajaran Komisioner KPU Kota Ternate beserta Sekretaris.
Sesuai Surat Ketua KPU RI Nomor 366/PL.02-SD/01/KPU/IV/2021 tanggal 21 April 2021, KPU Kota Ternate menggelar rapat pleno Rekapitulasi Pemutakhiran DPB di ruang kerja Ketua KPU Kota Ternate. Dalam rapat kali ini, disampaikan penambahan pemilih baru, dengan rincian laki-laki sebanyak 1 pemilih, perempuan sebanyak 0 pemilih dan Pemilih Tidak Memenuhi Syarat (TMS) karena meninggal dunia sejumlah 97 orang, dengan Rincian Laki-Laki 61 pemilih sedangkan Perempuan 36 pemilih.
"Sehingga rekapitulasi Daftar Pemiih Berkelanjutan Perode Bulan Agustus dengan Jumlah Sebanyak 121.319 dengan rincian pemilih laki-laki berjumlah 58.940 pemilih dan perempuan berjumlah 62.379 pemilih tersebar di 8 Kecamatan," ungkap Jainudin Ali, Anggota KPU Kota Ternate.(DW.KKT)
Selengkapnya